About the Author

Ardhi Adhary Arbain.

Lahir di Balikpapan, Kalimantan Timur, 7 Oktober 1981, sebagai anak sulung dari 3 bersaudara. Menghabiskan masa kecil di SDN 069 dan SMPN 2 di kota minyak, sebelum akhirnya merantau ke Makassar untuk melanjutkan sekolah di STM Telkom Sandhy Putra (STELK), Makassar pada tahun 1996.

Setelah lulus sebagai alumni angkatan ke-5 STELK pada tahun 1999, yang bersangkutan merantau ke tanah Jawa untuk melanjutkan pendidikan di Jurusan Geofisika dan Meteorologi, Institut Teknologi Bandung, dan memperoleh gelar Sarjana Sains di bidang Meteorologi pada tahun 2005.

Selepas kuliah, penulis bekerja sebagai karyawan honorer di Pusat Teknologi Inventarisasi Sumber Daya Alam, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (PTISDA-BPPT) di Jakarta, pada periode 2005 - 2014. Sempat bekerja sebagai programmer Visual Basic di sebuah perusahaan IT di Jakarta pada tahun 2006, yang bersangkutan akhirnya kembali ke BPPT pada tahun 2007, karena dorongan ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Pada tahun 2008, penulis diterima sebagai mahasiswa magister di Departemen Teknik Elektro, Universitas Indonesia, dan sukses memperoleh gelar Magister Teknik pada tahun 2011.

Selama 7 tahun, penulis aktif sebagai research scientist pada project HARIMAU dan SATREPS-MCCOE, kolaborasi antara BPPT dan JAMSTEC, Jepang, khususnya untuk aplikasi radar cuaca C-band, X-band dan Dual Polarimetric Doppler Radar untuk monitoring cuaca di wilayah Jabodetabek dan Sumatera Barat. Pada tahun 2014, penulis diterima sebagai CPNS di UPT-Hujan Buatan, BPPT dan bekerja sebagai flight scientist untuk operasi modifikasi cuaca di berbagai daerah di Indonesia hingga sekarang.

Tahun 2016, penulis terpilih sebagai salah satu penerima beasiswa research student MEXT/Monbukagakusho via jalur kedutaan (G-to-G) dan berkesempatan untuk melanjutkan studi ke University of Tokyo, Jepang. Penulis berstatus sebagai Kenkyusei (Research Student) di Department of Earth and Planetary Science, Graduate School of Science, The University of Tokyo mulai April 2016 - Maret 2018. Mulai April 2018, penulis berstatus sebagai PhD student di Department of Natural Environmental Studies, Graduate School of Frontier Sciences, The University of Tokyo.

Semenjak tahun 2016 hingga saat ini, penulis melakukan penelitian di bidang meteorologi dengan fokus riset pada model prediksi cuaca numerik dan asimilasi data di Atmosphere and Ocean Research Institute (AORI), University of Tokyo, dan berdomisili di Kashiwa, perfektur Chiba, Jepang.

------------

Minat riset : Meteorologi tropis, radar meteorologi dan model prediksi cuaca numerik

Keahlian utama : Meteorologist, Analis data dengan berbagai aplikasi saintifik seperti GrADS dan Matlab.

Keahlian khusus : Operasi radar cuaca (JRC, Toshiba, Gematronik)

Hobi : Membaca (terutama komik), Gunpla (Gundam Plastic Model) dan main game.

Publikasi :
Blog dan website :
Kontak :

UPT Hujan Buatan, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi
Gedung 1 BPPT Lt.19 Jl. M.H. Thamrin No.8 Jakarta Pusat
Email : ardhi.adhary@bppt.go.id, ardhi108@yahoo.com

    3 comments:

    1. Mas boleh minta email nya? Saya mau diajarin soal tes tulis monbu
      Saya keterima untuk tahun ini

      ReplyDelete
    2. kalau, ekonometrika pakai matlab bisa ga mas?

      ReplyDelete