Saturday, April 21, 2012

Ketika Adsense Tak Muncul di Google Chrome


Ini kejadian konyol tapi nyata. 

Kisahnya dimulai beberapa hari yang lalu. Saat itu, blog ini masih dalam tahap persiapan untuk diluncurkan ke dunia maya. Saya menyiapkan segalanya, mulai dari posting, gambar, link, shoutbox, widget, termasuk adsense. Yup adsense. Walaupun IQ bisnis saya jongkok, yah ... bolehlah iseng coba-coba pasang iklan di blog, siapa tahu ada pengunjung yang berhati emas yang rela meng-klik salah satu iklan tersebut ... ehm (ini bukan promosi ya).

Singkat kata, saya coba kembali menggunakan account adsense milik saya yang sudah lama mati suri. Mati suri karena zaman dahulu kala, layanan adsense untuk wilayah Indonesia masih terbatas, masih belum ada dukungan untuk adsense for content, adanya baru adsense for search. Mungkin para petinggi google menyadari kekhilafannya karena pengguna internet di Indonesia makin lama makin banyak. Mulai dari anak TK sampai kakek-nenek, hingga akhirnya dukungan adsense for content berlaku juga untuk netters Indonesia.


Thursday, April 19, 2012

Informasi Hujan Terkini Untuk Wilayah Jakarta dan Sekitarnya


Penting : 
Apabila anda menemukan kesulitan, silakan beralih ke bagian 'Tanya Jawab (FAQ)' di akhir tulisan ini. 


1. Informasi Data :

Gambar di bawah adalah citra terbaru yang diolah dari data mentah (RAW) C-band Doppler Radar (CDR) milik BPPT. Parameter yang diolah adalah reflektivitas (dalam dBZ) pada ketinggian 2 kilometer dari permukaan laut (Mean Sea Level). Waktu yang tertera pada bagian kiri atas peta menunjukkan waktu dari data terakhir yang diolah sistem radar. Beberapa bagian yang tampak seperti 'noda' pada peta di bawah sesungguhnya adalah informasi distribusi atau tutupan hujan yang terjadi di wilayah tersebut yang intensitasnya dinyatakan pada legenda peta di bagian kiri bawah peta.

Citra terbaru CDR. Apakah di daerah anda terjadi hujan seperti yang ditampilkan citra ini ?
Warna biru-hijau menunjukkan hujan ringan (gerimis/drizzle), warna hijau-kuning menunjukkan hujan sedang, dan warna kuning-merah menunjukkan hujan lebat atau ekstrim (hujan es/hail, badai). 

Apabila anda merasa ragu bepergian ke suatu tempat karena masalah cuaca atau misalnya anda takut kehujanan, maka informasi dari citra ini akan sangat bermanfaat untuk anda :-). 
 

Wednesday, April 18, 2012

Bermain Age of Empires 2 : The Conquerors Resolusi Tinggi di Windows Vista/7

Bagi anda yang sudah lama mengenal game-game RTS pasti tidak asing dengan nama ini : Age of Empires. Game RTS produksi Mircosoft-Ensemble Studios yang pernah begitu populer pada dekade 90an - awal 2000an. Walaupun saat ini pamor AOE makin pudar dengan makin banyaknya game RTS generasi baru yang bermunculan, namun saya yakin pasti ada sejumlah gamer yang masih jatuh cinta dengan AOE, termasuk saya. Dari sekian banyak seri AOE, Age of Empires 2 : The Conquerors (AOE2TC) menurut saya adalah yang terbaik, terutama pada sisi gameplay. Saya bisa menghabiskan waktu setengah hari cuma untuk bermain game ini.

Sayangnya, tampilan AOE2TC bila dimainkan pada Windows Vista/7 tidak sebaik apabila bila dimainkan di Windows XP/2000/98. Ada beberapa warna yang 'kacau' dan tidak nyaman dilihat mata, selain itu resolusi maksimum yang didukung game ini masih terbatas, walaupun VGA card anda mampu menampilkan resolusi di atas 1200 x 800 pixel.


Monday, April 16, 2012

Selamat Tinggal Blogsome ...



Finally, it happened ...

Setelah 6 tahun menggunakan Blogsome, mulai hari ini saya resmi pindah ke Blogger. Itu artinya, saya kembali ke layanan blog yang paling awal saya gunakan. Saya mulai ngeblog sejak mahasiswa, tepatnya tahun 2004, dan sejak saat itu saya sudah berganti layanan blog 3-4 kali. 

Blogger adalah blog hosting pertama yang saya gunakan (http://ace108.blogspot.com). Saat itu Blogger belum diakuisisi oleh Google, dan fitur blognya masih sangat terbatas dibandingkan saat ini. Pada tahun 2005, Friendster sangat populer, dan saya tergoda untuk mencoba fasilitas blognya. Sayangnya, seiring dengan meredupnya popularitas Friendster, fitur blog Friendster juga kurang memuaskan saya. Dan akhirnya, saya pindah lagi ke Blogsome.

Di Blogsome, saya menemukan apa yang saya butuhkan. Akses yang jauh lebih cepat (iklannya tidak sebanyak Blogger), antarmuka yang lengkap dan mudah (antarmuka Wordpress sangat fenomenal saat itu), serta privasi yang lebih terjaga (dibandingkan Friendster). Lebih dari 200 tulisan saya buat selama menggunakan Blogsome, dan sebagian besar merupakan catatan berharga dalam kehidupan saya selama 6 tahun terakhir.

Wednesday, April 11, 2012

DOSBox - Si Emulator Game Jadul


Video Game. Satu-satunya 'penyakit' saya yang paling parah dan belum bisa sembuh-sembuh sampai umur 30 sekarang ini. Nggak di rumah, nggak di kantor, baik ketika sendiri maupun pas lagi bareng pacar, saya selalu menyempatkan diri untuk main game, walaupun cuma sekedar 5 menit. Saya tahu kalo hobi yg satu ini sebenarnya kurang bagus, apalagi buat yg sudah 'berumur' seperti saya. Tapi mau gimana lagi, game sudah seperti candu, susah buat berhentinya.

Berkat game-lah, saya bisa berkenalan dengan mesin ajaib bernama PC, 20 tahun silam. Berkat game juga, saya yang awalnya punya cita-cita menjadi pilot sampai rela 'pindah haluan' menjadi seorang engineer. Saya nggak tau kalo ada di antara pembaca sekalian yang 'sealiran' dengan saya (baca:maniak game sampe jadi om-om ), cuma seringkali menarik untuk sedikit bernostalgia dengan game-game lawas pada akhir tahun 80-an sampai awal 90-an,  di saat dunia perkomputeran masih dalam masa-masa 'kegelapan', belum ada yg namanya desktop, Windows, folder, kursor tetikus dan lain-lain. Yang ada hanyalah layar monitor gelap dengan prompt "C:>". Inilah zaman-zaman di mana DOS (Disk Operating System) menguasai PC di seluruh dunia.


Thursday, April 5, 2012

Hetakoi

 
Author : Nakano Junko
For his twentieth birthday, Shizuka chooses to go to a hot springs alone. To his surprise, he also ends up seeing his first naked woman... a passed out drunk girl. Soon afterward he enters college, and his friend from high school convinces him to join the female dominated travel and hot springs club. Amazingly, the girl he saw naked, Ruka, is also a member of the club! Now he must interact with his club more or less normally, and pretend he doesn't imagine Ruka naked every time he sees her. He is determined that his embarrassing secret never be made public!