Wednesday, June 16, 2010

WTHIGO ?? - #3 - Mungkinkah Karena Mouse .. ?

Well .. berhubung sudah rapat, kemarin dan hari ini lumayan banyak waktu luang untuk ngoprek laptop lagi. Jadi kemarin aku coba bedah ulang si Dell Inspiron 1318 yang sudah satu setengah bulan mati suri sejak kejadian di mall Ambassador bulan mei silam.

Setelah percobaan bulan lalu gagal total, aku putuskan untuk sekali lagi membongkar habis si laptop. Sebenarnya ada sedikit rasa cemas kalo ada apa-apa, ntar laptopnya tambah rusak. Tapi setelah kupikir-pikir lagi, sekarang ini si laptop nggak bisa dipakai juga, trus kenapa mesti takut ? Paling nggak aku tau apa yang jadi biang masalahnya. Kalaupun nanti rusak, ya udah, ikhlaskan aja, paling nggak aku dapat ilmu baru buat bongkar-bongkar laptop. Sebelumnya aku cuma berani bongkar harddisk atau batere CMOS doang, jadi sekarang rencananya dibongkar sampai motherboard.

Dan akhirnya bedah laptop episode dua dimulai. Ternyata nggak terlalu menegangkan seperti waktu yang pertama. Kali ini laptop sudah berhasil kubongkar sampai motherboard cuma dalam waktu setengah jam. Bandingkan waktu pertama kali bongkar yang makan waktu sampai tiga jam.

Dugaanku sejauh ini, ada masalah dengan WIFI switchnya. Alasannya, masalah bulan lalu berawal ketika aku mematikan WIFI via switch yang ada di sisi kanan laptop. Waktu itu, lampu LED WIFI di control cover tetap hidup, padahal sudah switch sudah off, dan tiba-tiba terjadilah bencana itu. Freeze misterius yang belum ketemu pemecahannya sampai sekarang.

Setelah switch dicabut dari motherboard, laptop ku rakit ulang dan dicoba. Hasilnya ?

BlSOD. Nggak ada yang muncul di layar monitor. Rasa cemas bertambah. Bukannya tambah bagus, laptop malah tambah kacau. Jadi kubongkar lagi laptopnya, dan kupasang WIFI switch tadi. Akhirnya bisa jalan lagi ... lega.

Kesimpulan sementara : Biang keladi bukan di WIFI switch.

Setelah searching di Google, aku download beberapa tool untuk cek hardware via bootable CD. Sejauh ini ada dua, yaitu : Hiren's Boot CD dan Sun's System Check. Masing-masing bisa diburn di CD dan di-boot.

Sejauh ini aku baru pakai PC-Check dari Hiren's Boot CD, dan aku menemukan sesuatu yang menarik. Software ini bisa menguji seluruh hardware yang ada pada laptop. Dan waktu pengujian mouse, hasilnya menunjukkan kalau mouse laptop tidak bekerja. Kebetulan tombol kiri mouse memang lagi stuck. Posisinya seperti ditekan terus, nggak bisa naik lagi karena karetnya habis.

Mungkinkah ini penyebabnya ? Liat saja nanti.

Wednesday, June 2, 2010

Pindah ...

Tak terasa empat tahun sudah ... empat tahun bukan waktu yang singkat, sudah empat tahun lebih aku menuangkan ide, pengalaman, pengakuan dan uneg-uned di blog ini ... 

Berat rasanya, tapi berhubung dukungan teknis untuk webblog ini (blogsome) sudah semakin berkurang, maka kuputuskan untuk berganti webhosting ke blogger/blogspot ... webblog pertamaku. Berhubung belum ada tool yang bisa dipakai untuk memindahkan database antar blog webhosting, maka prosesnya mungkin akan makan waktu lumayan lama. Tapi, mulai hari ini, semua konten, posting, gambar dan lain-lain akan dipindahkan ke alamat : 

http://nirwana-maya.blogspot.com .

Terima kasih Blogsome emoticon ... welcome back Blogspot emoticon